

Di Hari Ke-4 “Ramadhan Ceria” tidak kalah seru dengan hari sebelumnya. Karena kita kedatangan tamu. Ayo coba tebak siapa yang datang?
Yups, kita kedatangan tamu dari SurabayaMendongeng yakni Kak Awan.
Apakah semua sudah tau Kak Awan? Pastinya belum kan?
Kali ini Kak Awan akan bercerita tentang “Si A dan Neneknya”. Sebelum Kak Awan bercerita, anak-anak diajak perkenalan dan menyanyi dahulu.
Mereka sungguh senang sekali ketika Kak Awan mulai bercerita dan tenang tidak ada yang bicara sendiri.
Mereka tertawa seperti itu, karena ceritanya sangat lucu apalagi dari saat Kak Awan jadi Neneknya Si A. Sebelum jadi nenek, anak-anak diajak memanggilnya sambil bernyanyi.
“Kita panggil ooyy neneknya si A, kita panggil ooyy neneknya si A” seperti itu manggilnya. Tak lama kemudian datang
Kak Awan yang jadi Neneknya Si A dengan memakai jilbab dan jalannya membungkuk ini membuat anak-anak tertawa sampai terbahak-bahak. Begitupun dengan ustadzah yang mendampingi, beliau juga ikut tertawa karena melihat Kak Awan.
Dan tak terasa waktunya sudah berakhir, Kak Awan menutupnya dengan doa.
“Sungguh mereka sangat antusias dan senang sekali, saya juga senang bisa berbagi cerita baik kepada mereka di kegiatan “Ramadhan Ceria”. Semoga kegiatan ini untuk kedepannya tetap berjalan dan kita dapat bertemu kembali” Ujar Kak Awan selaku pembicara.