

Selasa, 09 Oktober 2018. Hallo Sahabat Kecil ABABE!!
Kali ini ABABE School kedatangan salah satu murid jepang yang berkunjung ke Indonesia untuk study banding di SMA Muhammadiyah 1 Taman. Nama salah satu murid tersebut adalah Yurika Tanabe.
Pada kesempatan tersebut, Sahabat Kecil ABABE sangat antusias dan senang sekali menyambut kedatangan Yurika di ABABE School. Semua guru dan anak didik bernyanyi bersama menyambut kedatangan Yurika Tanabe.
Kegiatan kunjungan perdana Yurika Tanabe di ABABE School yang ia lakukan adalah menyapa Sahabat Kecil dengan Bahasa Jepang. Selanjutnya, ia berusaha menyapa dengan Bahasa Indonesia. Anak didik tampak senang dengan begitu sangat interaktif mereka bergantian belajar menyapa dengan bahasa Jepang.
Tidak hanya itu saja, pada kegiatan selanjutnya Yurika Tanabe mengajak bermain bersama sahabat Kecil ABABE untuk membuat salah satu origami yang menarik dan mudah diikuti langkah-langkahnya. Origami yang dibuat pada saat itu adalah bentuk pesawat terbang.
Kepala Sekolah ABABE School pada saat itu, Ibu Wuryanti Ummu Azizah, S.Pd mengatakan bahwa ia bersama semua guru merasa bahagia bisa kedatangan salah satu murid dari Jepang yang sedang studi banding dan mau berkunjung di ABABE School.
“Alhamdulillah, anak didik kami sangat senang sekali ketika Yurika Tanabe datang kemari dan membawa kabahagiaan tersendiri untuk anak-anak. Yurika Tanabe juga terlihat sangat antusias untuk memberi arahan anak-anak dalam membuat origami pesawat terbang,” Ungkap Ibu Yanti.
Senada dengan yang disampaikan Ibu Yanti selaku Kepala Sekolah ABABE School, Waka Kurikulum ABABE School juga menambahkan bahwa ia sangat senang sekali karena anak didik yang ada di ABABE School dapat mengenal bahasa asing dengan pembelajaran yang menyenangkan.